Ady-Irfan Ditetapkan sebagai Bupati dan Wakil Bupati Bima Terpilih

SKALAINDONESIA.com, Bima – Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Bima menetapkan Ady Mahyudi dan Irfan (Ady-Irfan) sebagai Bupati dan Wakil Bupati Bima terpilih periode 2025-2030. Penetapan terhadap keduanya diumumkan lewat rapat pleno yang digelar KPU Kabupaten Bima di Hotel Marina Inn, Kota Bima, Kamis (9/1/2025).

Pada kesempatan itu, Ketua KPU Kabupaten Bima Ady Supriyadi membacakan Surat Keputusan (SK) penetapan Bupati dan Wakil Bupati Bima terpilih. SK tersebut ditandatangani oleh lima komisioner KPU.

“Memutuskan dan menetapkan Ady Mahyudi dan Irfan sebagai Bupati dan Wakil Bupati Bima terpilih periode 2025-2030,” ucap Ady Supriyadi.

Ady Supriadin menyampaikan perolehan hasil Pilkada Kabupaten Bima 2024 lalu. Paslon nomor urut 1 yang diusung oleh PAN dan PKS ini dinyatakan sebagai pemenang Pemilihan Bupati (Pilbup) Bima 2024.

“Ady-Irfan memperoleh suara sebanyak 167.888 atau 56,62 persen dari total suara sah 296.132 dan pasangan Yandi-Ros memperoleh suara sebanyak 128.484 atau 43.38 persen,” paparnya.

Setelah pembacaan SK, KPU menyerahkan salinan dokumen tersebut kepada Pimpinan DPRD Kabupaten Bima, Bawaslu, dan Ketua Partai pengusung Ady-Irfan.

SK penepatan itu akan menjadi dasar DPRD Kabupaten Bima untuk menggelar paripurna. Kemudian nanti keduanya akan diusulkan kepada Kementerian Dalam Negeri melalui Gubernur Nusa Tenggara Barat untuk dilantik sebagai bupati bima periode 2025-2030.

Sesuai Peraturan Presiden (Perpres) Nomor 80 tahun 2024, pelantikan gubernur terpilih pada 7 Februari 2025 dan Bupati dan Wakil Bupati terpilih dilakukan tanggal 10 Februari 2025.

Namun jadwal pelantikan itu bakal mengalami pergeseseran karena adanya Perselisihan Hasil Pemilihan Umum (PHPU) dari daerah lain yang masih disidangkan Mahkamah Konstitusi.

Ady-Irfan Ajak Masyarakat Bersatu

Bupati Bima terpilih Ady Mahyudi menyampaikan rasa terima kasihnya kepada jajaran KPU, Bawaslu, serta TNI dan Polri yang menjaga keamanan dan kelancaran proses pemilu.

Ady juga mengucapkan terima kasih kepada masyarakat Kabupaten Bima, khususnya para pemilih yang mempercayakan kepemimpinan kepada pasangan Ady-Irfan.

Ia menegaskan komitmennya untuk menjalankan amanah masyarakat Kabupaten Bima dengan sebaik-baiknya. Ia menyadari ada sekitar 60 persen warga Kabupaten Bima yang menginginkan perubahan.

“Insyaallah keinginan dan harapan ini akan kami wujudkan. Takkan kami ingkari dan khianati,” ujarnya.

Ady mengajak paslon nomor urut 2, Yandi-Ros, dan para pendukungnya untuk bersatu. Ia juga mengimbau semua pihak untuk melupakan perbedaan selama proses Pilkada.

“Mari kita jaga bersama Kabupaten Bima ini. Tidak lagi bercerai-berai. Tinggalkan semua perbedaan dan membangun Bima yang bermartabat,” imbuhnya. (Her)

Tinggalkan Balasan